NARASIJAMBI.COM – Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Muarojambi Bachyuni Deliansyah pimpin upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN) di lapangan Bukit Cinto Kenang kompleks perkantoran Bupati Muarojambi, Rabu (17/4/24) pagi.
Turut hadir menjadi peserta upacara HKN ini, Sekretaris Daerah (Sekda) Muarojambi, Kepala OPD, serta para ASN dan non ASN di lingkup Pemerintahan Kabupaten Muaro Jambi.
Pj Bupati Kabupaten Muarojambi Bachyuni Deliansyah menyampaikan, bahwa upacara peringatan hari kesadaran nasional ini diadakan rutin setiap bulannya dan menjadi bagian tanggung jawab dari seluruh aparatur sipil negara.
Kemudian, kata dia, upacar HKN ini sebagai upaya meningkatkan disiplin dan semangat kerja serta profesionalisme, sekaligus juga merupakan wadah silaturahmi antar pegawai aparatur sipil negara dengan pejabat di lingkup pemerintah Kabupaten berjuluk bumi Sailun Salimbai ini.
“Saya mengharapkan kita semua lebih mampu memperkuat kesadaran dan semangat kita sebagai seorang abdi negara dan abdi masyarakat dalam menjalankan tugas dan kewajiban, yang akan dimintakan pertanggungjawaban nantinya,” kata Bachyuni Deliansyah kepada pewarta.
Bachyuni Deliansyah mengatakan, pada momentum hari kesadaran nasional ini, hendaknya di manfaatkan untuk memperbaharui semangat kerja, dedikasi serta tanggungjawab untuk lebih memantapkan kualitas pengabdian sebagai aparatur negara.
“Semoga di tahun ini kita semua lebih menumbuhkan semangat, tekad dan komitmen bersama selaku aparatur sipil negara, lebih mengevaluasi diri sejauh mana tugas dan tanggungjawab yang telah kita laksanakan,” sampainya.
“Terakhir, atas nama pribadi maupun pemerintah daerah menyampaikan selamat idul fitri 1445 H mohon maaf lahir dan batin semoga momentum hari ini dapat dijadikan sebagai motivasi bagi kita semua untuk menjaga dan memelihara semangat kebersamaan dijajaran lingkup Pemkab Muaro Jambi,” tambah ayah dua anak itu.